Cara Mengetahui Nomor Kurir Lion Parcel

Cara Mengetahui Nomor Kurir Lion Parcel yang Membawa Paket

Diposting pada

Cara Mengetahui Nomor Kurir Lion Parcel – Apabila paket Lion Parcel belum sampai hari ini, mungkin bisa menghubungi nomor telepon kurir. Tapi, tidak semua pelanggan Lion Parcel mengetahui nomor telepon kurir yang mengantarkan paketnya.

Dengan menyimpan nomor kurir Lion Parcel yang membawa paket kita, nantinya dapat dimanfaatkan untuk melacak paket secara langsung. Sehingga bisa diketahui status pengiriman paket Lion Parcel secara akurat.

Namun masih banyak sekali pelanggan mengalami kendala ketika akan mengetahui nomor kurir Lion Parcel. Baik itu keterbatasan informasi maupun nomor kurir Lion Parcel selalu berganti-ganti.

Apabila masih belum menemukannya, itulah mengapa www.masojol.com membuat rangkuman cara mengetahui nomor kurir Lion Parcel yang sedang membawa paket kita. Untuk informasi tentang mencari tahu nomor kurir Lion Parcel bisa simak dan ikuti terus pembahasan di bawah ini.

Cara Mengetahui Nomor Kurir Lion Parcel

Sebelum tahu cara mengetahui nomor kurir Lion Parcel yang membawa paket kita, perlu diketahui terlebih dahulu tentang jasa ekspedisi tersebut. Karena jasa ekspedisi Lion Parcel sangatlah terkenal dengan kecepatan waktu pengiriman serta pelayanan terbaik.

Lion Parcel adalah perusahaan logistik berdiri sejak tahun 2013 untuk pengiriman dalam negeri maupun luar negeri. Hingga saat ini, sudah ada 7.000 agen, 3.000 armada dan 15.000 kurir yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga: 6 Cara Menjadi Agen Lion Parcel: Syarat, Biaya & Keuntungan

Tidak mungkin dari 15.000 kurir kalian harus mencari satu per satu nomor kurir yang sedang mengantarkan paketnya. Sebab itu, Lion Parcel mewajibkan kepada seluruh kurir disaat mengirimkan paket ke alamat tujuan penerima harus memberi tahu nomor WhatsaApp atau telepon yang dapat dihubungi ke petugas agen.

Meskipun saat cek resi status pengiriman sedang di antar ke alamat tujuan oleh nama kurir Lion Parcel, tapi terkadang ada kurir tidak memberikan informasi terkait nomor telepon.

Untuk mengetahui lebih pastinya, bisa ikuti penjelasan cara mengetahui nomor kurir Lion Parcel terdekat yang membawa paket kita pada pembahasan berikut ini.

1. Menanyakan Langsung ke Agen

Cara pertama yaitu menanyakan langsung ke Agen Lion Parcel terdekat dengan memberikan nomor resi paket. Sehingga petugas bisa melacak paket sedang diantar atas nama kurir siapa dan memberikan nomor telepon yang dapat dihubungi.

Selain menghubungi ke agen terdekat, kalian bisa menanyakan langsung kepada customer service kantor pusat Lion Parcel. Kalian bisa menghubungi call center Lion Parcel di nomor 081119600999.

Namun untuk menanyakan langsung ke agen secara panggilan atau online membutuhkan waktu cukup lama tergantung waktu senggang customer service. Untuk lebih cepatnya, bisa menanyakan atau datangi langsung ke agen Lion Parcel terdekat.

2. Tunggu Kurir Menghubungi

Cara kedua yaitu tunggu kurir sampai menghubungi kalian. Karena kurir akan tahu nomor kalian pada keterangan alamat tujuan penerima. Sebab itu, sebagai pengirim wajib memberikan keterangan nomor telepon penerima.

Namun, tidak semua kurir Lion Parcel akan menghubungi penerima paket. Pasalnya, kurir akan menghubungi penerima paket di saat alamat susah di jangkau atau sudah di luar jam kerja. Sehingga kurir harus konfirmasi kepada penerima supaya tidak berburuk sangka.

Biasanya, kurir Lion Parcel akan menghubungi melalui aplikasi WhatsApp atau panggilan nomor telepon. Oleh karena itu di saat status pengiriman paket sedang diantarkan ke alamat tujuan, nomor telepon kalian harus aktif terus.

3. Tanyakan Langsung ke Kurir

Cara paling akurat yaitu tanyakan langsung ke kurir di saat mengirimkan paket telah tiba di rumah. Karena kemungkinan besar, kurir tersebut akan mengirimkan paket di wilayah tersebut saja. Jadi, penting sekali menyimpan kurir Lion Parcel sesuai wilayahnya.

Tapi, terkadang para kurir Lion Parcel suka berganti-ganti nomor sehingga kalian harus sering bertanya-tanya terkait nomor. Untuk lebih mudahnya, meminta bantuan kepada kurir kalau berbeda kurir yang mengirim paketnya bisa dikirimkan nomor telepon saja.

Pastinya para kurir Lion Parcel akan membantu para pelanggannya dengan senang hati. Jadi, jangan malu-malu bertanya terkait nomor telepon kurir Lion Parcel.

Baca Juga: Lion Parcel Purwokerto: Alamat, No Telepon & Jam Operasional

4. Aplikasi Lion Parcel

Cara mengetahui nomor kurir Lion Parcel terakhir yaitu dari aplikasi Lion Parcel yang dapat di download melalui Google Playstore maupun AppStore secara gratis. Pasalnya, dibuatnya aplikasi Lion Parcel untuk memudahkan para pelanggan yang ingin menemukan nomor kurir atau kebutuhan lainnya.

Untuk mencari tahu nomor kurir Lion Parcel lewat aplikasi, silahkan gunakan fitur Agen Terdekat pada halaman depan. Jika tidak ditemukan, mungkin kalian belum mengaktifkan Lokasi GPS handphone.

Nantinya aplikasi Lion Parcel akan membantu menemukan nomor telepon Agen Terdekat. Kemudian hubungi nomor agen Lion Parcel terdekat dan menanyakan perihal nomor kurir yang sedang mengantarkan paket kalian.

Manfaat Menyimpan Nomor Kurir Lion Parcel

Ada beberapa keuntungan atau manfaat menyimpan nomor kurir Lion Parcel. Contohnya bisa melacak pengiriman, mengajukan komplain atau pengaduan dan lain sebagainya.

Tentunya, menyimpan nomor kurir Lion Parcel tidak lagi khawatir kalau paket tidak sampai-sampai. Adapun beberapa manfaat menyimpan nomor kurir Lion Parcel, seperti berikut ini.

1. Melacak Paket

Manfaat menyimpan nomor kurir Lion Parcel yaitu bisa menanyakan secara langsung terkait lokasi paket. Namun dengan alasan paket Lion Parcel tidak kunjung datang padahal sudah dalam proses pengantaran oleh kurir ke alamat tujuan.

Bahkan, bisa menghubungi kurir Lion Parcel perihal barang kiriman sedang dalam pengantaran oleh kurir atau belu. Sehingga tahu estimasi waktu paket akan sampai di rumah.

2. Komplain

Manfaat menyimpan nomor kurir Lion Parcel kedua yaitu untuk mengajukan komplain atau pengaduan. Contohnya ketika terjadi barang kiriman rusak atau tidak lengkap maupun kehilangan.

Jika melaporkan pengaduan oleh kurir Lion Parcel bisa mendapatkan informasi kebenaran masalah yang sedang terjadi pada pengiriman maupun pelayanan. Sehingga bisa tahu penyebab atau alasan terjadi keterlambatan pengiriman.

3. Penjemputan Layanan Pick Up

Manfaat menyimpan nomor kurir Lion Parcel selanjutnya yakni penjemputan paket di saat memilih layanan Pick Up. Nantinya, pengirim bisa request kurir penjemputan paket dengan agen maupun cabang terdekat sehingga biaya ongkir tidak terlalu mahal.

Selain itu, bagi seller belanja online terkadang menghubungi kurir Lion Parcel terlebih dahulu untuk mengatur jadwal penjemputan layanan Pick terlebih dahulu.

Baca Juga: Lion Parcel Lampung: Alamat, Nomor Telepon & Jam Operasional

4. Cek Ongkir

Manfaat menyimpan nomor kurir Lion Parcel terakhir yaitu untuk mengetahui tarif ongkir dari berbagai macam layanan. Nantinya, pihak kurir akan memberi tahu estimasi tarif ongkir barang kiriman per kilogram untuk jarak dekat maupun jauh.

Kesimpulan

Dari pembahasan cara mengetahui nomor kurir Lion Parcel dapat disimpulkan bahwa cara paling akurat yaitu menanyakan ke agen terdekat dengan mendatangi secara langsung. Apabila menyimpan nomor kurir Lion Parcel, kalian menanyakan perihal pengiriman maupun pengaduan paket.

Sekian artikel ini mengenai cara mengetahui nomor kurir Lion Parcel yang sedang membawa paket kita. Semoga pembahasan di atas dapat membantu kalian semuanya yang sedang bingung mencari tahu nomor kurir Lion Parcel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *